5 Cara Mudah Membuat Artikel Menarik

Posted by irvan mulya Rabu, 12 November 2014 0 comments
Cara mudah membuat artikel menarik
Membuat artikel menarik dan enak di baca sebenarnya tidaklah sulit bahkan relatif mudah jika kita tahu teknik dan cara-caranya . 

Tidak perlu seseorang harus dituntut menguasai bahasa baku yang sempurna , tapi artikel atau tulisan yang menarik dan baik adalah sejauh mana para pembaca mudah memahami maksud tulisan anda dengan hanya dalam sekali baca . 

Tidak berat dan tidak memerlukan dahi berkerut . 

Berikut beberapa tips sederhana cara membuat artikel yang kita buat agar menarik , baik dan enak di baca . Silahkan simak : 



1. Buat Judul yang Keren


Buat Judul yang Keren
Judul artikel hendaknya di buat sebagus mungkin yang mana bisa memikat para pembaca. Karena calon pengunjung cenderung membaca judul nya dulu, baru kemudian membaca isi artikelnya. Judul yang keren antara lain yang bersifat kontroversial, bikin heboh, bikin penasaran, sebuah tanda tanya dan hot hehe  

Contoh judul artikel yang keren: Kenapa Tidur Pagi bisa membuat seseorang jadi Idiot ? . 


2. Gunakan Bahasa yang Mudah Dipahami



Penggunaan bahasa sebaiknya menggunakan bahasa yang mudah dipahami oleh pengunjung blog. Hindari penggunaan bahasa gaul, alay, lebay, bahkan bahasa intelek sekalipun. 

Lebih baik gunakan bahasa Indonesia baku sesuai dengan Ejaan Yang Disempurnakan (EYD). 

Kita perlu menyadari bahwa pembaca blog bisa siapa saja, dalam artian bisa anak-anak, remaja, dewasa, bahkan orang tua sekalipun. Sehingga asumsinya, tingkat pendidikan mereka tidak sama.




3. Seolah-olah Anda Sedang Berbicara



Seolah-olah Anda Sedang Berbicara
Ini adalah komponen penting yang perlu adanya latihan intensif dari anda. Kemampuan penyampaian informasi dan perbendaharaan kata, adalah kuncinya. 

Untuk itu, sebaiknya anda membiasakan menulis sendiri, karena kualitas tulisan anda akan semakin baik dari hari ke hari.

Menulis blog seolah-olah Anda sedang ngobrol langsung dengan pembaca adalah seni yang harus dikuasai oleh para blogger. Dengan menggunakan bahasa yang santai dan informal, pembaca akan merasa seperti sedang berbicara langsung dengan penulis.

Saat menulis blog, cobalah untuk membayangkan diri Anda sedang duduk di kedai kopi favorit Anda, bercerita tentang segala hal yang sedang terjadi dalam hidup Anda. Biarkan kata-kata mengalir begitu saja, tanpa perlu terlalu memikirkan struktur atau kaidah tata bahasa yang ketat.

Dengan gaya menulis yang lebih santai dan rileks, pembaca akan merasa lebih terlibat dan tertarik untuk terus membaca tulisan Anda. Jadi jangan ragu untuk menyisipkan sedikit lelucon atau humor dalam tulisan Anda agar blog Anda terasa lebih segar dan menarik.


4. Lengkapi dengan Gambar yang Menarik



Lengkapi dengan Gambar yang Menarik
Menulis blog memang seru, tapi kadang-kadang bisa bikin jenuh juga. Nah, biar pembaca nggak bosen, penting banget nih untuk menghadirkan gambar yang menarik dalam setiap postingan. Dengan tambahan gambar yang kreatif dan berkualitas, blog kita jadi lebih eye-catching dan tentunya lebih mengasyikkan untuk dibaca.


Selain itu, gambar juga bisa membantu pembaca lebih mudah memahami apa yang kita sampaikan. Misalnya, saat kita menulis tentang tutorial makeup, pastikan untuk menyertakan gambar langkah-langkahnya. Jadi, pembaca nggak cuma baca tulisan, tapi juga bisa langsung praktek!

Oh iya, pastikan gambar yang kamu pilih juga relevan dengan konten yang kamu buat. Jangan sampai malah menyertakan gambar yang nggak ada hubungannya sama sekali, bikin pembaca bingung kan?

Jadi, mulai sekarang yuk lengkapi blog kamu dengan gambar yang menarik dan kreatif. Siapa tahu, pembaca justru akan lebih tertarik untuk membaca postingan-postinganmu selanjutnya!


5. Sajikan Informasi yang Bermanfaat



Pengunjung blog yang dalam hal ini pembaca, mereka cenderung membaca artikel yang berupa informasi yang bermanfaat bagi dirinya. Baik itu berupa solusi dari permasalahannya atau sebuah info baru . Mereka berharap bisa memperoleh informasi yang dicarinya. Selain itu, mereka juga berharap bisa mendapatkan wawasan baru, pengetahuan baru, dan ilmu baru dari artikel yang mereka baca. Kalau artikel curhat bagaimana? Itulah masalahnya. 


Coba anda bayangkan seandainya situs Kompas.com itu isi artikelnya tentang curhat semua. Sudah bisa dipastikan para pembaca nya akan malas berkunjung di situs itu.


Salam 
TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Judul: 5 Cara Mudah Membuat Artikel Menarik
Ditulis oleh irvan mulya
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke https://irvanmulya.blogspot.com/2014/11/5-cara-mudah-membuat-artikel-menarik.html. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini.

0 comments:

Posting Komentar

Blog ini saya setting ke Dofollow . Silahkan isi Komentar Anda dengan kalimat yang baik . Tidak berbau SARA dan anti Spam . Terima kasih sudah mengisi Komentar

Most Popular

Puisi Islami Terbaik

Best Wallpaper

House Design Exterior and Interior

How to Quit Smoking!

Belajar Internet Marketing Pemula support Original design by Bamz | Copyright of Irvan Mulya - Panduan.

Featured Post

10 Ide Termudah Membuat Channel YouTube yang Bisa Bikin Kamu Terkenal!

Hai semua, pembaca setia blog Irvan Mulya Panduan . Siapa yang tidak ingin menjadi terkenal di platform YouTube? Dengan begitu banyak pengg...

Postingan Populer

Total Tayangan Halaman

Tentang Saya

Tentang Saya
Irvan Mulya Panduan